Khasiat Buah Alpukat - Buah dengan perpaduan warna hijau muda dan hijau tua dan memiliki daging lembut ini pasti disukai oleh semua orang. Alpukat atau banyak pula yang menyebutnya avoado bukan buah asli Indonesia. Buah ini berasal dari bahasa suku Aztec yaitu ahuacatl mengalami pergeseran pengucapan menjadi apocad, avocado, dan di Indonesia dikenal dengan alpukat.
Asal mula buah ini memang dari suku Aztec di wilayah Amerika Tengah dan Meksiko, tetapi kemudian buah ini dibawa oleh Fernandez de Enciso seorang pemimpin pasukan Spanyol pada tahun 1519 kepada orang-orang Eropa dan kemudian terus menyebar hingga buah ini dikenal oleh seluruh orang di dunia. Khasiat buah alpukat sangat banyak sekali, hal inilah yang membuat buah ini semakin banyak dikonsumsi. Selain buahnya, kulit dan kulit pohonnya memiliki kegunaan yang juga menguntungkan manusia.
Cara mengkonsumsinya yang mudah dan rasanya memang enak ini membuat semakin banyak tempat-tempat yang menjadi alpukat sebagai minuman sehari-hari. Berikut ini adalah zat-zat yang terdapat dalam alpukat yang membuat banyaknya khasiat buah alpukat semakin dipercaya:
1. Folat, merupakan mineral paling tinggi yang dikandung oleh alpukat. Kandungan folat ini hingga mencapai 8% di setiap buahnya. Folat ini berfungsi untuk memperlancar metabolisme, mecegah anemia, dan menambah nutrisi bayi saat masih di kandungan sang ibu. Itulah mengapa banyak wanita hamil baik mengkonsumsi buah alpukat baik dalam bentuk jus maupun dimakan langsung.
2. Vitamin. Kandungan vitamin paling tinggi di buah alpukat adalah vitamin C, E, dan B6 mencapai 4% di setiap buahnya. Khasiat buah alpukat tentu saja ditunjang oleh banyaknya jenis vitamin ini karena setiap jenis vitamin memiliki manfaat sendiri-sendiri yang sangat baik bagi tubuh. Seperti vitamin C berfungsi sebagai antoksidan, membantu pembentukan jaringan tubuh, dan pertahanan tubuh (sistem imun). Vitamin E berfungsi sebagai perkembangan jaringan otot dan membantu meremajakan jaringan tubuh yang mengalami kerusakan. Vitamin B6 berfungsi sebagai sistem imun, mencegah anemia, dan pengangkutan oksigen. Dengan beragamnya vitamin yang dikandung ini membuat anda sehat mengkonsumsi alpukat setiap hari.
3. Riboflavin, Niacin, dan asam pantoteniat. Ketiga senyawahasil metabolism sekunder ini juga memiliki kandungan hingga 4% di setiap buahnya. Fungsinya berbeda-beda, riboflavin membantu tubuh mencerna protein, karbohidrat dan lemak juga untuk menjaga kesehatan kulit. Hal ini juga yang membuat alpukat banyak dijadikan sebagai masker. Niacin berfungsi untuk membantu saluran pencernaan, kesehatan kulit, dan sistem saraf. Terakhir asam pantoteniat membantu proses penyerapan nutrisi dan pembentukan sel darah merah.
4. Zat besi, thiamin, fosfat, magnesium, zinc, tembaga, dan mangan. Kandungan dari zat-zat tersebut terdapat hingga 2% di setiap buah alpukat. Zat besi berfungsi sebagai transport oksigen, sistem imun, dan mencegah anemia. Thiamin berfungsi untuk membantu metabolism dan kesehatan jantung. Fosfat membantu kesehatan tulang dan pembentukan gigi. Magnesium memiliki fungsi untuk otot dan sistem syaraf, kesehatan tulang, dan mengatur laju detakan jantung. Zinc membantu sistem imun, mempercepat proses penyembuhan, dan membantu pertumbuhan. Tembaga untuk mengatur tekanan darah normal dan kecepatan denyut jantung. Sedangkan mangan berfungsi untuk kesehatan tulang.
Banyaknya zat dan nutrisi yang dikandung oleh alpukat wajar bukan jika khasiat buah alpukat ini memang sangat banyak. Daripada mengkonsumsi masing-masing nutrisi secara terpisah, memakan buah alpukat secara rutin memang dianjurkan agar khasiat buah alpukat ini semakin terasa untuk tubuh anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar